Rutinitas pagi memiliki kekuatan luar biasa untuk menentukan suasana sepanjang hari. Apa yang Anda lakukan dalam beberapa jam pertama setelah bangun tidur dapat menentukan tingkat energi, fokus, suasana hati, dan produktivitas Anda sepanjang hari.
Banyak orang sukses sering melakukan ritual pagi untuk mempersiapkan mereka di hari berikutnya, sehingga membuat setiap hari menjadi luar biasa.
Dan, dikutip dari Times of India, Sabtu (10/5/2025), berikut 9 kebiasaan sederhana sebelum pukul 9 pagi yang ampuh mengubah hidup menuju kesuksesan.
1. Bangun Jam 5 Pagi
Bangun lebih awal memberi kamu ruang sunyi sebelum dunia mulai sibuk. Waktu antara 4.30 – 5.00 pagi disebut waktu paling murni dan damai untuk refleksi, doa, atau fokus penuh pada diri sendiri.
Anda bisa mulai hari tanpa buru-buru, tanpa distraksi.
2. Minum Segelas Air
Begitu bangun, ambil segelas air putih. Tubuh Anda dehidrasi setelah semalaman tidur. Tapi jangan cuma minum, cobalah lihat ke luar jendela dan ucapkan tiga hal yang Anda lihat.
Ini bukan hanya membantu Anda hadir sepenuhnya, tapi juga merangsang sistem saraf dan menenangkan pikiran.
3. Jauhkan Ponsel dan Tuliskan 3 Hal yang Anda Syukuri
Scrolling Instagram di tempat tidur? Tinggal kebiasaan itu. Biarkan otak Anda bernapas dulu. Jauhkan ponsel selama satu jam pertama dan alihkan fokus pada rasa syukur.
Tulis 3 hal yang Anda syukuri pagi itu. Hal ini dapat melatih otak untuk melihat sisi terang hidup.
4. Rapikan Tempat Tidur
Jangan sepelekan ini. Merapikan tempat tidur adalah sinyal ke otak bahwa Anda sudah siap menjalani hari. Disiplin kecil ini memberi rasa pencapaian yang diam-diam memengaruhi produktivitas dan ketenangan pikiran.
5. Meditasi
Luangkan 10 menit untuk diam, duduk, dan bernapas. Meditasi dapat membantu Anda mengolah stres dan memusatkan pikiran.
Setelah itu, bisikkan kalimat afirmasi positif ke diri sendiri, seperti "Saya mampu menghadapi apa pun hari ini". Kata-kata ini bukan klise, tapi ini adalah pondasi mental yang akan menopangmu sepanjang hari.
6. Berjemur dan Bergeraklah!
Olahraga pagi tidak harus berat. Jalan kaki 20 menit sambil kena sinar matahari pagi sudah cukup untuk memicu hormon bahagia dan memberi energi natural.
Sinar matahari juga bantu produksi vitamin D yang bagus untuk imunitas dan mood.
7. Sarapan Bernutrisi
Sarapan bukan sekadar rutinitas, tapi ini bahan bakar utama otak dan tubuh Anda. Pilihlah menu yang seimbang, karbohidrat kompleks, protein, serat, dan lemak sehat.
Sarapan yang kaya nutrisi dan seimbang juga akan memberi Anda energi sepanjang hari.
8. Tentukan Tujuan Hari Ini
Menetapkan niat atau prioritas yang jelas membantu Anda tetap fokus pada tujuan Anda sepanjang hari. Tanyakan kepada diri sendir,” Apa yang ingin saya capai hari ini?".
Menetapkan satu hingga tiga niat atau prioritas yang jelas membantu Anda tetap selaras dengan tujuan dan menghindari perasaan kewalahan. Anda dapat menuliskannya dalam jurnal atau agenda. Latihan ini memberi arah dan tujuan hari Anda.
9. Membaca
Sisihkan waktu 10 menit untuk membaca, bisa koran, buku motivasi, atau artikel inspiratif. Bacaan pagi membangun pola pikir positif dan membuka wawasan.
Memulai hari dengan membaca yang membangkitkan semangat dapat memicu kreativitas, mengurangi stres, dan membangun pola pikir berkembang dan penuh kemungkinan.