Melalui THM dan doa bersama ini, Pertamina Drilling tidak hanya menegaskan komitmennya terhadap kinerja dan keselamatan, tetapi juga membangun ikatan yang lebih erat antar karyawan. Di tahun 2025 ini, perusahaan berharap dapat mencapai lebih banyak pencapaian yang membanggakan, dengan semangat kebersamaan dan dukungan dari seluruh tim.

Dengan demikian, harapan untuk masa depan yang lebih cerah dapat terwujud, tidak hanya untuk perusahaan, tetapi juga untuk setiap individu yang terlibat di dalamnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Pertamina Drilling juga memberikan santunan kepada anak-anak Yatim, membuka Bulan K3 Nasional di lingkungan kerja Pertamina Drilling dan PDC, pengumuman Pertamina Drilling Award 2024 serta pengumaman pemenang AOC Award Team 2024.