Berry Kitchen Diakuisisi

Sebagai pelopor katering online di Indonesia, Berry Kitchen telah diakuisisi oleh Yummy Corp melalui Yummy Box pada 2019 lalu. Dengan bergabungnya Berry Kitchen ke dalam Yummy Box, ini semakin memperkuat eksistensi perusahaan di industri kuliner Indonesia, khususnya di segmen katering online. 

Menurut CEO Yummy Corp, Mario Suntanu, akuisisi ini dilakukan karena kedua perusahaan memiliki target pasar dan visi yang sama, yaitu yaitu memenuhi kebutuhan dunia perkantoran yang kini tidak hanya mempertimbangkan rasa dan harga, tetapi juga konsep makanan, kesehatan, serta value yang ditawarkan.

Dengan langkah ini, Yummy Box semakin memperbesar pangsa pasarnya di industri katering online di Indonesia. Integrasi ini memungkinkan mereka untuk menyediakan lebih banyak pilihan menu yang lebih sehat, praktis, dan bernilai tambah bagi pelanggan, khususnya di lingkungan kantor.

Baca Juga: Mengenal Sosok Rizka Wahyu Romadhona, Wanita di Balik Sukses Lapis Bogor Sangkuriang

Bagaimana Kabar Cynthia Tenggara?

Tampaknya, tidak banyak sumber yang kembali mengulas perjalanan Cynthia Tenggara setelah kesuksesannya dengan Berry Kitchen. 

Jika melihat akun Instagram pribadinya, @cynthiatenggara, Cynthia memilih untuk menjaga privasi dengan mengunci akunnya. Hal ini membuat publik tidak dapat dengan mudah mengakses atau melihat kesehariannya di media sosial, meskipun akun tersebut telah memiliki lebih dari dua ribu pengikut.

Dilihat dari bio Instagramnya, Cynthia Tenggara tampaknya kini tengah merintis bisnis baru di industri kecantikan. Bersama sang suami, Ferry , ia membangun Momma Indonesia — brand skincare yang difokuskan untuk perawatan kulit anak. 

“Bikin skincare yg aman buat anak @momma.indonesia , barengan @ferry10k ngejagain and ngedoain dua anak, supaya gedenya jdi anak yg takut Tuhan ✌️✌️,” bunyi bio Instagram Cynthia Tenggara.

Juga terlihat dari laman LinkedIn miliknya, lewat MOMMAWASH, Cynthia berkomitmen menghadirkan produk dengan tiga prinsip utama: bahan yang jujur, formula yang bersih, dan harga yang terjangkau. Ia ingin menciptakan produk yang tidak hanya aman dan efektif, tetapi juga memberikan ketenangan bagi para ibu dalam merawat keluarganya.

Selain membangun bisnis, Cynthia juga terbuka untuk berkolaborasi dengan individu yang memiliki visi dan misi serupa—yaitu menciptakan dampak positif bagi para ibu dan keluarga mereka. Dengan semangat ini, MOMMAWASH hadir sebagai solusi bagi para ibu yang ingin memberikan perawatan terbaik bagi orang-orang tercinta.