Jajal Bisnis Kuliner Bergensi
Di luar pekerjaannya sebagai juri, Renatta juga ternyata memiliki bisnis kuliner, lho. Bisnis kuliner yang dilakoni Renatta juga sudah tersedia di beragam aplikasi pemesanan makanan online. Beberapa di antaranya adalah restoran yang dapat dikunjungi konsumen untuk dine-in. Lantas, apa saja bisnis milik Chef Renatta Moeloek?
1. Fedwell
Pada September 2018, Renatta Moeloek mendirikan restoran dengan konsep makanan sehat bernama Fedwell, bersama Laura Basuki dan Rachel Nathani. Restoran ini berada di bawah Leafwell Group dan dirancang untuk menawarkan hidangan yang sehat dan bergizi.
Di Fedwell, Renatta berperan sebagai konsultan menu, bertanggung jawab dalam menciptakan pilihan hidangan yang tidak hanya sehat, tetapi juga menggugah selera. Hal ini semakin menunjukkan kemampuannya di bidang kuliner.
Terletak di Senopati dan Citywalk Sudirman, Jakarta, FedWell menyajikan menu-menu sehat dengan citarasa lezat. Restoran tersebut menyediakan masakan-masakan sehat yang isinya dapat dipilih sesuka hati.
2. Antarasa
Restoran ini dibuat dengan kolaborasi antara Chef Renatta dan Chef Juna. Antarasa beroperasi di bawah bendera DailyBox, yang juga dibuat dengan kolaborasi kedua juri Masterchef ini.
Gerai pertama Antarasa dibuka di Puri Indah Mall, Jakarta Barat. Pendirian restoran ini terinspirasi dari serial konten YouTube bertajuk Kisarasa yang dilakoni Chef Renatta dan Chef Juna.
Kisarasa menghadirkan beragam masakan-masakan khas di berbagai daerah Indonesia dengan format semi dokumenter. Antarasa menghadirkan menu masakan yang ditampilkan di serial Kisarasa, salah satunya bebek betutu yang menjadi episode pertama Kisarasa. Antarasa juga berkolaborasi dengan Bebek Betutu Ibu Ray untuk memasok bebek.
3. Dailybox
Dailybox adalah gerai makanan yang didirikan oleh Kelvin Subowo, namun menu masakannya dibuat secara kolaboratif oleh Chef Juna dan Chef Renatta.
Dailybox menghadirkan masakan nusantara dan menu internasional yang disajikan dalam kemasan boks. Dailybox telah tersedia di aplikasi pemesanan makanan online dan telah membuka cabang di berbagai tempat.
4. Ruma Dining
Tak hanya itu, Renatta juga terus mengembangkan karier dan inovasinya di dunia kuliner dengan mendirikan Ruma Dining. Restoran ini dibangun berdasarkan gambar rumah masa kecilnya, yang ia ciptakan dengan menggandeng arsitek ternama Geraldy Chiko.
Ruma Dining berlokasi di Jalan Delman Raya No. 26R, Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta. Restoran ini dibuat untuk menawarkan pengalaman makan yang memanjakan lidah dengan suasana yang tenang.
5. Glou Wine & Bistro
Glou Wine & Bistro merupakan restoran Prancis Milik Chef Renatta yang bisa jadi pilihan untuk makan dan nongkrong. Restoran yang berada di Jalan Wijaya II, Jakarta Selatan ini berkonsep bistro ala Prancis dengan tempat wine yang berkonsep rumah.
Renatta tak sendiri mengelola Glou Wine & Bistro karena dia dibantu oleh Executive Chef dari Jaddi+, yakni Chef Adam Rizal Perdana.
Selain berkarier sebagai chef dan pengusaha kuliner, Renatta juga aktif dalam dunia periklanan dan pemasaran. Saat ini, ia menjadi brand ambassador untuk beberapa merek ternama, seperti Keju Prochiz, Inaco, bahkan produk kecantikan DIAMONIE by Natasha, dan masih banyak lagi.
Tips Sukses Berbisnis Kuliner ala Chef Renatta
Bisnis kuliner disebut Chef Renattasebagai usaha yang akan terus berkembang dan tidak akan ada matinya. Meski begitu, bagi kamu yang berminat untuk memulai usaha di bidang ini, maka perlu memperhatikan beberapa hal penting.
Dikatakan Chef Renatta, untuk membuka bisnis kuliner tentu tak hanya mengandalkan skill memasak saja. Namun, diperlukan faktor penting lainnya seperti pengetahuan akan model bisnis, cara pemasaran, hingga pangsa pasar yang hendak dijadikan target.
Selain itu, dibutuhkan juga berbagai inovasi dan pengelolaan modal yang terstruktur agar kelangsungan usaha kuliner terkait dapat terus bertahan lama.
Tak hanya itu saja. Ia menambahkan, branding dan packaging juga berperan penting dalam produk makanan yang hendak ditawarkan.
“Selain itu, kita harus selalu berimprovisasi melihat perkembangan, cepat beradaptasi, dan sering-sering meminta feedback (masukan) kepada konsumen,” tandas Chef Renatta.
Baca Juga: Deretan Perempuan Ternama di Bisnis Kuliner