WINGS Group Indonesia melalui WINGS CARE baru saja meluncurkan inovasi produk pengharum ruangan dengan keharuman alami yang tahan lama hingga empat jam bertajuk Fresly Air Care. Adapun, peluncuran Fresly Air Care ini sendiri digelar di Active Barn Urban Forest, Jakarta, Kamis (5/12/2024).

Yang membedakan Fresly Air Care dengan produk serupa yang ada di pasaran adalah produk ini mengandung Natural Essential Oil dan teknologi MOC (Malodor Counteraction) Serap Bau, yang teruji mampu menjaga kualitas udara, menghilangkan bau tidak sedap, dan meningkatkan relaksasi.

Fenny Tjuatja Dharma, selaku Marketing Manager Household Category WINGS Group Indonesia, mengatakan, Fresly Air Care ini aman digunakan untuk mendukung terciptanya kenyamanan di dalam ruangan setiap hari.

Menurutnya juga, seluruh produk telah melewati serangkaian uji kelayakan yang ketat dan mendapat izin resmi dari Kementerian Kesehatan.

“Bahan baku wewangian yang digunakan telah sesuai dengan standar internasional yang berlaku, diformulasikan tanpa CFC, ramah ozon, dan juga telah mengantongi sertifikasi halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal,” ungkap Fenny.

Di kesempatan yang sama, Artis sekaligus Content Creator, Nasya Marcella, pun berbagi cerita ala dirinya dalam memilih pengharum ruangan.

“Pastinya saya mencari produk pengharum ruangan itu yang safe, ada proof kalau bahan-bahan yang digunakan aman. Gak cuma kasih wangi saja tetapi juga bisa menghilangkan bau dan mencegahnya muncul lagi, apalagi buat yang pelihara anabul seperti saya,” tutur Nasya.

“Kalau untuk tipe wangi, karena saya orangnya juga suka berolahraga di rumah, saya suka wangi yang calming, yang baunya tidak nyegrak, wangi yang bisa bikin saya makin rileks dan betah berkegiatan,” lanjut Nasya.

Baca Juga: WINGS CARE Luncurkan Inovasi Baru Pengharum Ruangan Fresly Air Care, Ini Sederet Keunggulannya