Dengan melakukan pengembangan SDM Petrofund Namibia di berbagai fasilitas diklat Pertamina, diantaranya IDTC milik Pertamina Drilling. Kerja sama bidang capacity building bagi SDM tersebut dilatarbelakangi oleh penemuan sumber minyak di lepas pantai Namibia pada Februari 2022.

Saat ini, sepuluh orang warga Namibia sedang menjalani pelatihan di Indonesian Drilling Training Center, Indramayu, Jawa Barat sejak pertengahan Juli 2024 sampai dengan Oktober 2024.

Kolaborasi dengan Petrofund merupakan tindak lanjut dari kunjungan Petrofund ke wilayah kerja PT Pertamina (Persero) di Indonesia. Setelah sukses menyelenggarakan program capacity building dengan peserta dari Tanzania Petroleum Development Corporation (TPDC) pada triwulan I tahun ini, IDTC kembali dipercaya untuk memberikan drilling training kepada perusahaan asing, sejalan dengan visi Pertamina Drilling yang bercita-cita menjadi perusahaan energi dan pengeboran kelas dunia.

Program capacity building kali ini akan berfokus terhadap pelatihan sebagai Floorman. Para delegasi akan melakukan kunjungan langsung ke rig Pertamina Drilling dan menjalani berbagai pelatihan dan sertifikasi, salah satunya sertifikasi BOSIET sebagai persyaratan bekerja di rig offshore.