Growthmates, kita semua tahu jika seorang miliarder adalah sosok pekerja keras dan fokus serta memiliki kemampuan untuk membuat keputusan yang cepat dan ringkas. Ciri-ciri umum inilah yang membentuk mereka.

Menjadi pekerja keras dan fokus adalah sifat penting yang dapat diterapkan oleh siapa pun ke dalam kehidupan mereka.

Namun, para miliarder dunia memiliki beberapa hal yang membedakan mereka dari yang lain. Ada beberapa sifat umum dan cenderung aneh yang dimiliki sebagian besar miliarder dunia, yang dapat dibedakan dari yang lain. Kira-kira apa saja?

1. Mereka cenderung hemat

Beberapa miliarder yang sukses kebanyakan tidak suka menghabiskan uang. Kebanyakan dari mereka dikenal cukup hemat. Kebanyakan orang percaya bahwa ini adalah cara yang sangat cerdas untuk mempertahankan kekayaan.

2. Mereka memiliki keluarga besar

Sebagian besar miliarder dunia cenderung memiliki tiga hingga lima anak. Kebanyakan dari mereka suka membangun keluarga besar. Menurut analisis GoCompare, sekitar 21% jutawan memiliki tiga anak atau lebih.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Orang Sukses di Dunia yang Wajib Ditiru

3. Kebanyakan tidak memakai kacamata

Meskipun memakai kacamata dipandang sebagai tanda kutu buku, sebagian besar dari mereka sebenarnya tidak memakai kacamata.

Dari 10 orang terkaya di dunia, hanya dua, Warren Buffet dan Bill Gates yang berkacamata.

4. Mereka berzodiak Aquarius

Aquarius adalah zodiak paling populer di kalangan miliarder dunia. Kebanyakan dari mereka lahir pada periode 20 Januari dan 18 Februari.

Menurut analisis GoCompare, 12,5% dari 100 Teratas Forbes dari tahun 1996 hingga 2015 memiliki Aquarius sebagai tanda zodiak mereka.

5. Kerap mengendarai mobil murah

Kebanyakan miliarder dunia tidak seenaknya mengendarai mobil mahal. Mereka mengendarai mobil biasa atau bekas karena dengan cara ini, mereka dapat menghemat kekayaannya tanpa harus mengeluarkan banyak uang untuk membeli barang-barang tersebut.

Nah, bagaimana tanggapanmu, Growthmates?

Baca Juga: 4 Nasihat Terbaik dari Bill Gates Buat Anak Muda yang Ingin Sukses