International Women’s Day (IWD) baru saja diperingati pada 8 Maret 2025, kemarin. Momen ini bukan sekadar perayaan, tetapi juga bentuk apresiasi atas segala pencapaian dan kontribusi perempuan di berbagai bidang kehidupan. Di balik segala perannya, menjaga kesehatan fisik dan mental menjadi hal penting agar perempuan terus berdaya.

IWD atau Hari Perempuan Internasional turut menjadi pengingat untuk mulai merawat diri dan menerapkan kebiasaan positif yang membawa manfaat jangka panjang. Pasalnya, menjaga kesehatan bukan hanya soal menghindari penyakit, tetapi juga memastikan tubuh tetap kuat dan berenergi untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Penyakit kronis seperti diabetes, penyakit jantung, dan ketidakseimbangan hormon tidak muncul dalam semalam. Sebagian besar berkembang akibat kebiasaan gaya hidup dalam jangka panjang. Kabar baiknya, perubahan kecil dalam rutinitas pagi dapat secara signifikan mengurangi risikonya.

Bagi perempuan di atas 20 tahun, inilah waktu terbaik untuk mulai membangun kebiasaan yang mendukung kesehatan dan vitalitas dalam jangka panjang. Kebiasaan ini bisa menjadi fondasi untuk mencegah penyakit serta menjaga energi tetap stabil seiring bertambahnya usia.

Berikut deretan kebiasaan pagi yang bisa dilakukan untuk membantu mengurangi risiko terjangkit penyakit kronis. Menukil dari laman Times of India, Minggu (9/3/2025), ini lima di antaranya.

Baca Juga: Sederet Tips Puasa Ramadan Tanpa Memicu Migrain

1. Minum Air Hangat dengan Biji Fenugreek

Semua orang pernah mendengar tentang minum air lemon, tetapi biji fenugreek (methi) yang direndam masih jarang diminati. Padahal, biji kecil ini kaya akan antioksidan, serat, dan senyawa yang membantu mengatur gula darah serta meningkatkan pencernaan. Selain itu, fenugreek juga mendukung keseimbangan hormon, mengurangi kram menstruasi, dan membantu mengelola PCOS.

Rendam satu sendok teh biji fenugreek dalam segelas air semalaman. Minum airnya di pagi hari dan kunyah bijinya agar penyerapannya lebih baik. Di bulan Ramadan, kebiasaan ini bisa menjadi tambahan yang bermanfaat saat sahur. 

Minum air rendaman fenugreek sebelum mulai berpuasa dapat membantu menjaga keseimbangan gula darah, mendukung pencernaan, dan memberikan energi yang lebih stabil sepanjang hari.