Growthmates, selama ini, kita mengenal dua konsep penting dalam dunia umur panjang (longevity), yakni rentang hidup (lifespan) dan rentang kesehatan (healthspan).

Rentang hidup merujuk pada seberapa lama seseorang hidup, sementara rentang kesehatan menggambarkan seberapa sehat dan fungsional tubuh selama masa hidup tersebut.

Dan, memasuki tahun 2026 ini, para ahli memprediksi munculnya konsep baru yang tak kalah penting, yaitu rentang kulit (skinspan).

Fokusnya bukan lagi sekadar prosedur kosmetik jangka pendek atau mengejar tampilan awet muda, melainkan bagaimana menjaga kulit tetap sehat, kuat, dan fungsional seiring bertambahnya usia.

Tren skinspan menandai pergeseran besar dalam industri perawatan kulit.

Perawatan tidak lagi hanya berorientasi pada hasil cepat, tetapi pada dukungan jangka panjang terhadap kolagen, skin barrier, mikrobioma kulit, serta pengendalian peradangan. Tujuannya bukan menghentikan penuaan, melainkan menyelaraskan diri dengannya secara sehat.

Konsep ini dikenal sebagai Umur Panjang Estetika (Aesthetic Longevity) atau pendekatan yang bekerja di tingkat seluler untuk meningkatkan vitalitas dan fungsi kulit, bukan sekadar memperbaiki tampilan sementara.

Dikutip dari Times of India, Senin (5/1/2026), Dr. Anmol Chugh, Associate Director & Head of Plastic & Aesthetic Surgery di CK Birla Hospital sekaligus pendiri kampanye Seena Strong, membagikan beberapa tren utama yang diprediksi akan mendominasi perawatan kulit pada 2026.

1. Minimalisme Estetika

Lebih sedikit produk, namun dengan formula yang lebih cerdas. Kombinasi peptida, ceramide, antioksidan, dan retinoid akan dikemas dalam satu produk multifungsi, mengurangi rutinitas berlapis yang rumit namun tetap efektif.

Baca Juga: 5 Bahan Perawatan Kulit DIY yang Perlu Dihindari oleh Pemilik Kulit Sensitif