Setelah sukses dengan animasi Jumbo, Visinema Studios resmi mengumumkan proyek layar lebarnya berjudul Na Willa, adaptasi dari buku karya Reda Gaudiamo. Dengan kolaborasi dari Ryan Adriandhy, Anggia Kharisma, dan Novia Puspasari, trio kreatif di balik Jumbo, akan membawa Na Willa ke dalam format live action yang menampilkan kisah keluarga Indonesia dengan penuh warna.

Menghadirkan potret Indonesia di era 1960-an yang artistik, dilihat dari sudut pandang seorang anak perempuan berusia lima tahun bernama Na Willa. Disutradarai dan ditulis oleh Ryan Adriandhy sebagai debut live action pertamanya, film ini dibintangi oleh pendatang baru Luisa Adreena sebagai Na Willa, Irma Rihi sebagai Mak, dan Junior Liem sebagai Pak.

Penulis Na Willa, Reda Gaudiamo, menyampaikan dukungan dan apresiasinya kepada Visinema. Ia berharap film ini dapat dinikmati semua kalangan, seperti bukunya yang telah menemani banyak pembaca.

Baca Juga: Melejit! Raup 7 Juta Penonton Kurang dari Sebulan, 'JUMBO' Sukses Duduki Top 3 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

“Saya berharap film ini menjadi karya yang bisa dinikmati oleh teman-teman kecil maupun besar, seperti halnya buku Na Willa yang sudah menemani banyak pembaca,” ungkapnya pada press conference di Jakarta pada Rabu (12/11/2025).

Chief Content Officer Visinema Studios sekaligus Produser Na Willa, Anggia Kharisma menjelaskan bahwa Na Willa menjadi langkah penting dalam perjalanan kreatif setelah Jumbo. Menurutnya, film ini merupakan ruang untuk kembali dan merayakan kehangatan keluarga sebagai bagian dari perjalanan tumbuh bersama.

“Melalui Na Willa, kami ingin mengajak penonton melihat dunia melalui mata anak-anak, sederhana, jujur, dan penuh rasa ingin tahu, sebagai pengingat bahwa cinta selalu menjadi bahasa yang menyatukan semua generasi,” ungkapnya.

Ryan menyebut bahwa Na Willa merupakan proyek impiannya yang telah lama ia bayangkan. Sejak pertama kali membaca novelnya, ia langsung jatuh cinta pada karakter Na Willa dan membayangkan bagaimana dunia tersebut bisa hidup di layar.

“Saya telah memperjuangkan proyek ini sejak lama, dan akhirnya bisa mewujudkannya bersama Anggia dan Novi serta direstui Ibu Reda Gaudiamo adalah sebuah mimpi yang jadi kenyataan,” ungkap Ryan.

Novia Puspa Sari menambahkan, Na Willa menjadi proyek yang istimewa karena memadukan kekuatan cerita dengan dunia visual yang kaya. Ia mengungkap, ia membangun kedekatan dengan para pemain agar kehangatan keluarga terasa tulus dan hidup di layar.

“Kami berharap semoga Na Willa bisa bertemu keluarga Indonesia di momen Lebaran tahun depan dan mungkin, membawa kita semua pada masa kecil yang sederhana dan penuh cinta,” ujar Novia.