Produk telah teruji klinis

LABORÉ TopiCalm Cream telah teruji klinis dapat mengurangi Eczema Area Sensitivity Index (EASI) dalam 2 minggu penggunaan sebesar -15.58% dan dalam 4 minggu penggunaan EASI dapat berkurang sebesar -35.99%. LABORÉ TopiCalm Cream juga terbukti dapat mengurangi gatal secara instan sebanyak -17.31%, mengurangi kulit bersisik sebanyak -27.42%, menghaluskan kulit sebesar 9.38%, juga mengurangi frekuensi timbul gejala eksim dan psoriasis dibandingkan dengan moisturizer lainnya. 

Dalam studi in vitro yang dilakukan oleh PERDOSKI dan LABORÉ, setelah 3 hari penggunaan Vitamin B12 yang terkandung dalam LABORÉ TopiCalm Cream dapat mengurangi histamine dan alergi sebesar -48% melalui IL-4 control (interleukin-4, sitokin utama yang terlibat dalam reaksi alergi, terutama diproduksi oleh sel Th2). Vitamin B12 secara signifikan mengurangi reaksi inflamasi dengan mengurangi pelepasan histamin, sitokin, dan sinyal lainnya yang memicu reaksi alergi dan sensitif pada kulit. 

 “Dengan adanya riset terhadap pengguna dan formula yang telah teruji klinis dapat membantu mengurangi reaksi alergi secara instan dan mengurangi frekuensi kambuh pada kondisi kulit sensitif, saya sendiri merekomendasikan penggunaan moisturizer dengan microbiome yang berfokus pada skin barrier seperti LABORE Topicalm Cream sebagai treatment dan untuk maintenance therapy non-prescribe dari dokter kepada pasien dengan tingkat eksim dan psoriasis ringan hingga sedang,” pungkas Prof. Dr. dr. Sandra Widaty, Sp. D.V.E., Subsp. D.T., FINSDV, FAADV.