Sejak dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia Dyah Roro Esti, menjadi sorotan publik. Pasalnya, di usianya yang baru menginjak 31 tahun, Roro Esti sudah terpilih menjadi Wamendag termuda dalam Kabinet Merah Putih periode 2024-2025.

Meski usianya baru menginjak kepala tiga, Wamendag Roro dipercaya menjabat posisinya untuk mendampingi Menteri Perdagangan Budi Santoso dalam menjalankan tugas di Kementerian Perdagangan Republik Indonesia.

Tak serta merta ditunjuk langsung menjadi wakil menteri, Wamendag Roro ternyata sudah terjun ke dunia politik sejak usia muda. Menurutnya, politik adalah momentum. Di mana, diartikan sebagai waktu yang tepat untuk mengambil langkah atau membuat keputusan strategis yang dapat mendukung keberhasilannya dalam politik.

Wanita kelahiran 25 Mei 1993 ini memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai anggota legislatif pada periode 2015-2019. Keputusan tersebut diambil Wamendag Roro lantaran saat itu partai yang mengusungnya tengah membutuhkan tokoh perempuan dengan tekad dan semangat untuk berkontribusi di bidang politik.

“Dan kebetulan juga daerah pemilihan saya di wilayah Jawa Timur itu membutuhkan sosok perempuan. Jadi itu kembali lagi kenapa saya sampaikan bahwa politik adalah momentum,” ujar Wamendag Roro dalam agenda diskusi “Semangat Awal Tahun (SAT) 2025” yang berlangsung di IDN HQ, Kamis (16/1/2025).

Baca Juga: Mengintip 5 Rahasia Sukses Menjadi Pemimpin Wanita yang Berkompeten, Seperti Apa?

Lantaran didorong oleh kesempatan yang ada, baik dari kebutuhan partai maupun daerah pemilihan yang membutuhkan sosok perempuan, Roro Esti pun memulai kariernya dalam dunia politik saat itu. Dia pun percaya bahwa politik adalah tentang mengenali dan memanfaatkan momen yang tepat.