Melalui kolaborasi peluncuran ini, Infinix dan ZAP Clinic turut menghadirkan kampanye digital #5MenitBuatRambutmu yang mengajak perempuan Indonesia meluangkan 5 menit setiap hari untuk lebih peduli pada kesehatan rambut. Kampanye ini juga menyoroti kebiasaan sederhana, seperti mengeringkan rambut, sebagai langkah efektif untuk menjaga rambut tetap sehat dan berkilau.

Melalui kampanye digital #5MenitBuatRambutmu, Infinix bersama ZAP mengajak para penggiat rambut sehat untuk berbagi cerita dan inspirasi tentang momen perawatan rambut mereka. Partisipan dapat membagikan konten foto atau video di Instagram dengan menggunakan hashtag #5MenitBuatRambutmu, sebagai bentuk ajakan untuk meluangkan waktu khusus merawat rambut dan menginspirasi komunitas lainnya.

“Infinix bangga dapat melibatkan ZAP Clinic dalam peluncuran Infinix High Speed Hair Dryer. Kolaborasi ini mencerminkan visi bersama untuk memaksimalkan inovasi teknologi dalam menciptakan pengalaman perawatan tubuh yang optimal, mendukung perempuan Indonesia untuk lebih memperhatikan kesehatan rambut melalui pendekatan teknologi”, imbuh Sergio.