Dipaparkan Iwan, kini Canna menawarkan pengalaman lintas segmen, mulai dari Leisure & Family Friendly, yakni area santai yang ramah anak dan hewan peliharaan, dengan akses ke pantai yang aman dan pasir putih alami.
Selanjutnya, Corporate & Business Use, yakni fasilitas pertemuan dan event korporat yang dirancang secara professional. Serta, Multifungsi & Fleksibel, dimana ruang indoor dan outdoor yang dapat disesuaikan untuk kebutuhan event skala kecil hingga besar, bahkan bisa menampung 4–5 event berbeda dalam satu hari.
“Kami ingin semua kalangan, dari keluarga, pasangan, hingga profesional dan tamu syariah sekalipun, merasa nyaman dan terakomodir di Canna,” ujar Iwan.
Iwan menjelaskan, fasilitas di Canna yang tersebar di 8 lantai memungkinkan berbagai aktivitas berlangsung secara bersamaan tanpa saling mengganggu. Bahkan, 12 venue yang tersedia di area Canna bisa diatur untuk berbagai suasana, mulai dari formal hingga santai.
Menurut Iwan, transformasi ini juga menjadi respons terhadap tren global yang menggabungkan wisata dan kegiatan profesional dalam satu perjalanan, sebuah fenomena yang dikenal dengan ‘business leisure’.
“Canna kini bisa mengakomodir meeting, workshop, hingga BBQ di pantai dalam satu rangkaian event. Grup tamu bisa datang selama beberapa hari dengan pengalaman berbeda tiap harinya,” tambah Iwan.
Dengan positioning baru ini, Iwan menuturkan, Canna ingin menjadi ikon destinasi premium di Nusa Dua yang tak hanya berfokus pada hiburan malam, tapi juga kuliner berkelas, layanan hospitality internasional, dan event-event eksklusif. Selain itu, Canna juga menawarkan berbagai aktivitas lokal seperti cooking class dan eclectic mixology experience untuk memperkenalkan budaya Indonesia kepada tamu asing.
“Canna berambisi untuk menjadi destinasi yang mudah diakses dan terjangkau di kawasan premium Nusa Dua, menawarkan pengalaman lengkap dari siang hingga malam, dari intimate dinner hingga festival,” tutup Iwan.
Baca Juga: Makin Banyak Wisatawan Berminat pada Hotel Berbudaya yang Tonjolkan Adat Istiadat Setempat