Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendorong adanya pemanfaatan teknologi untuk mendukung hilirisasi komoditas kelapa agar memberi nilai tambah.

Hal tersebut disampaikan Kepala Negara dalam Konferensi Cocotech ke-51 di Surabaya, Jawa Timur, Senin (22/7/2024). 

“Memanfaatkan teknologi, hilirisasi dalam rangka ke sana,” katanya.

Baca Juga: Menuju Event ‘Sawit on Town’: Mengenal Lebih Dekat Dikta, Musisi Multitalenta Idola Kaum Hawa

Lebih lanjut, ia juga menyebut saat ini sudah banyak pemanfaatan komoditas kelapa seperti bioenergi serta bioavtur.

Namun, di sisi lain penggunaan teknologi untuk hilirisasi masih menjadi persoalan. Karena itu, Kepala Negara pun meminta pelaku industri komoditas kelapa dapat mengoptimalisasi kemajuan teknologi.

Tercatat, komoditas kelapa memiliki potensi sangat besar bagi di Indonesia dengan produksi mencapai 2,8 juta ton per tahun.

“Ekspor kita juga bukan jumlah yang kecil yaitu 1,55 miliar dolar AS. Ini sebuah angka yang sangat besar dan bisa ditingkatkan lagi kalau kita serius,” katanya.

Baca Juga: Edukasi Masyarakat tentang Manfaat Minyak Sawit, Olenka Bersama BPDPKS Gelar Acara Sawit on Town

Selain itu, Jokowi juga mengatakan konferensi ini penting bagi Indonesia untuk memperkenalkan potensi besar kelapa serta memperluas jejaring.

“Saya mengajak komunitas kelapa internasional untuk bersinergi dalam rangka memajukan industri kelapa yang berkelanjutan yang mendukung ekonomi hijau dunia,” tukasnya.

Baca Juga: BPDPKS Ajak Gen Z Kenal Kelapa Sawit Secara Objektif