Kedua produk ini tidak hanya memberikan kesegaran, tetapi juga menerapkan konsep keberlanjutan dengan menggunakan bahan-bahan alami yang telah di-‘upcycled’. Dengan aroma citrus yang menyegarkan dari lemon dan ginger, kedua produk ini dapat mampu membangkitkan energi positif untuk menjalani hari-hari penuh aktivitas setelah Lebaran.

Love Nature Up-Loved Purifying Shampoo: Pulihkan Kesegaran Rambut Setelah Libur Lebaran

Beralih ke Love Nature Up-Loved Purifying Shampoo, produk ini dirancang untuk mengembalikan kesegaran rambut yang mungkin hilang selama periode Lebaran. Diformulasikan dengan upcycled apple seed oil dan diperkaya dengan ekstrak kale organik yang kaya antioksidan, shampoo ini tidak hanya membersihkan kulit kepala, tetapi juga memberikan sensasi kesegaran alami, menjaga kulit kepala tetap segar dan bebas minyak, serta mengembalikan kesehatan rambut yang rusak akibat sisa produk styling selama perayaan.

Penggunaan bahan-bahan yang telah di-"upcycled" ini menegaskan komitmen Oriflame terhadap pelestarian lingkungan melalui konsep sustainable beauty yang mengutamakan bahan daur ulang untuk mendukung kelestarian alam.

Baca Juga: Wujud Rayakan Cinta, Oriflame Hadirkan Sepasang Parfum Eksklusif dengan Aroma Memikat

Glacier Extreme Eau De Toilette: Menghidupkan Semangat Petualangan Pasca Lebaran

Untuk mereka yang mencari wewangian yang dapat membangkitkan semangat petualangan, Oriflame juga meluncurkan Glacier Extreme Eau De Toilette. Wewangian maskulin ini didesain untuk pria aktif yang siap kembali ke rutinitas dengan semangat yang tinggi.

Dibalut dengan aroma segar dan energik, Glacier Extreme memadukan elemen citrus, herbal, dan kayu-kayuan yang memberi kesan kuat, dinamis, dan penuh tantangan. Aroma ini dirancang untuk memberikan rasa percaya diri tinggi dalam menghadapi berbagai kesempatan baru pasca Lebaran. Setiap semprotan memberikan sensasi yang menyegarkan dan memberikan semangat untuk menjelajahi tantangan baru di depan.