Siapa sih yang nggak pengen punya penghasilan tinggi? Apapun jenis pekerjaannya, asalkan halal, pasti akan diusahakan demi memenuhi kebutuhan hidup, bahkan untuk menjamin masa depan. Penghasilan tinggi bukan sesuatu yang mustahil, asal kita tekun bekerja, dan kalau perlu, menambah pemasukan lewat pekerjaan sampingan.

Bicara soal penghasilan tinggi, ternyata ada satu kebiasaan yang sering dimiliki orang-orang sukses. Mereka memiliki rutinitas pagi yang membantu mewujudkan keberhasilan. Rutinitas ini bukan cuma soal bangun pagi, tapi juga soal bagaimana mereka memulai hari dengan lebih terarah dan produktif.

Mereka dengan berpenghasilan tinggi membangun kebiasaan yang mendorong keberhasilan mereka sejak awal. Rutinitas sederhana yang diulang setiap hari menciptakan kekuatan yang membawa mereka menuju kesuksesan. 

Berikut ini dikutip dari laman Forbes, Selasa (29/4/2025), tujuh rutinitas pagi yang bisa kamu tiru untuk menuju keberhasilan seperti orang dengan penghasilan tinggi.

Baca Juga: Mengenal 7 K: Jurus Rahasia Orang Sukses Dunia

1. Ruang untuk Diri Sendiri di Awal Pagi

Saat bangun, pikiran tentu masih terasa segar. Saat itulah, waktu yang cocok untuk menciptakan ruang bagi diri untuk memikirkan hal-hal besar. Tangkap pikiran-pikiran itu sebelum menghilang. Simpan jurnal di samping tempat tidur dan tulis apa yang ada dalam pikiranmu.

Tanyakan pada diri sendiri bagaimana perasaanmu. Perlu diketahui,  pikiran kita berbicara paling keras di pagi hari, maka dengarkan hal itu!