Teknik ombre seringkali menjadi pilihan dalam mewarnai bibir, karena memberikan efek gradasi warna yang halus dan tampilan yang lebih dimensi. Selain ombre, ada juga teknik lain yang mengombinasikan beberapa produk bibir, yaitu lip combo.
Dengan kombinasi yang tepat antara lip liner, lipstik, lip gloss, atau produk kosmetik bibir lainnya, lip combo dapat membantu menciptakan tampilan bibir yang unik sesuai keinginan. Seiring pergantian tahun dan musim, tren kosmetik juga ikut berubah.
Berikut ini beberapa lip combo yang diprediksi menjadi tren pada tahun ini seperti dikutip dari keterangan resmi, Selasa (18/2/2025).
1. 90s-Inspired Nude Lip Combo
Paduan warna beige yang lembut dengan lip liner cokelat atau ungu muda yang sedikit lebih gelap untuk mempercantik bentuk bibir dengan hasil akhir matte.
Cocok untuk warna kulit yang terang hingga medium. Pilih warna beige yang sesuai dengan undertone kulit (dingin, hangat, atau netral) agar wajah terlihat cerah.
2. Bold Red Lip Combo
Kombinasikan lipstik merah menyala dengan lip liner merah sedikit lebih gelap untuk memberikan definisi. Jika ingin terlihat lebih kekinian, pilih produk yang memberi hasil akhir glossy atau matte lembut. Cocok untuk semua warna dan undertone kulit.
Baca Juga: Ekonomi Lesu, Fenomena Lipstick Effect ‘Menggebu’
3. Glossy Rose Combo
Padukan lipstik warna rose lembut dengan tinted lip gloss berwarna pink untuk memberi tampilan wajah yang muda. Kilapnya membuat bibir tampak lebih penuh dan segar.