Platform Mendix diklaim telah menunjukkan keamanan dan skalabilitasnya, menjadi cloud-native di AWS sejak tahun 2016, dan menawarkan berbagai opsi penerapan untuk aplikasi Mendix di AWS. Salah satunya adalah dengan Mendix Cloud yang dirancang dengan cloud publik dengan ketersediaan tinggi serta berbiaya rendah dan saat ini tersedia di 16 wilayah AWS dan terus bertambah. Platform Mendix juga tersedia untuk dibeli melalui AWS marketplace sehingga memberikan kenyamanan tambahan bagi para pelanggan AWS.
Baca Juga: Banyak Diterapkan Startup, Seberapa Efektif Model Bisnis Crowdsourcing?
Mendix memiliki potensi untuk mentransformasi berbagai industri vertikal, seperti Layanan Keuangan (FSI), Manufaktur, Ritel, dan masih banyak lagi. Kemampuan low-code-nya yang canggih, ditambah dengan kolaborasinya dengan AWS, memungkinkan Mendix untuk memfasilitasi pengembangan aplikasi yang efisien dalam lingkungan cloud yang aman. Platform terobosan ini memberdayakan organisasi untuk berinovasi dan secara efektif mengatasi kompleksitas transformasi digital dengan peningkatan efisiensi dan kecepatan.
"Dengan mengintegrasikan Amazon Bedrock ke dalam platform low-code kami, kami memanfaatkan teknologi AI generatif untuk memberdayakan pengguna di semua tingkat keahlian guna mengembangkan dan meningkatkan aplikasi yang memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berkembang sehingga memungkinkan mereka untuk tetap kompetitif, tangguh, dan berkelanjutan. Mengembangkan aplikasi yang lebih cerdas tanpa memerlukan keahlian pemrograman tingkat lanjut akan mendorong inovasi dan membantu perusahaan dalam mengatasi kekurangan tenaga kerja terampil," pungkas Yuhendri Khatib, Country Manager, Mendix Indonesia.