Two Seasons Beauty Space PIK akan berubah menjadi panggung kreativitas ketika penata rambut terkemuka Asia, Glen Hew, hadir dalam Hair Affair × Glen Hew Salon Takeover pada 25–27 Juli mendatang.

Dikenal sebagai “Balayage God” Malaysia, Glen akan melayani hanya 45 tamu selama tiga hari, menghadirkan pengalaman pewarnaan khasnya yang biasanya memerlukan antrean berbulan-bulan di Kuala Lumpur.

“Pulse gaya Jakarta selalu menginspirasi saya, karena itu saya antusias membawa filosofi warna saya langsung kepada perempuan yang menetapkan tren kota ini,” ujar Glen Hew, dalam keterangan resminya, Rabu (16/7/2025).

Dari Asisten Keramas ke Vice President Asia Hairdesigner Association

Perjalanan Glen sendiri bermula di Petaling Jaya saat ia bekerja sebagai asisten keramas di usia 16 tahun. Setahun kemudian, ia telah menjadi edukator internasional termuda di bawah merek global seperti Vidal Sassoon dan Toni & Guy.

Reputasinya tumbuh berkat keahlian teknik sekaligus empati mendalam. Klien menyebut Glen sebagai “penata rambut pendengar” yang mampu menerjemahkan kepribadian mereka menjadi gradasi warna natural dan potongan dinamis.

Ia menciptakan dua sistem signature, yakni F-Highlight dan F-Balayage, yang memaksimalkan kilau rambut dengan foiling minimal, menjaga kesehatan rambut di iklim lembap Asia Tenggara.

Filosofi inilah yang menjadikannya rujukan utama warna lived-in di Asia, diikuti lebih dari 500 ribu penggemar di media sosial.

Kini, Glen memimpin KAMI Hair Group, menjabat Vice President Asia Hairdesigner Association, serta Head of Education Nekderx, merancang kurikulum pewarnaan dan perawatan untuk label premium seperti Davines, TIGI, dan Olaplex. Lebih dari 10 ribu stylist di 12 pasar Asia telah mengikuti masterclass-nya.

Namun, menurut Glen, pendidikan sejati berakar pada praktik langsung.

“Saya tetap turun kursi setiap minggu untuk mendengar kebutuhan klien. Tanpa itu, pengajaran hanya jadi teori,” tuturnya.

Baca Juga: Two Seasons Beauty Space Resmi Hadir di Puri Indah Mall: Hadirkan Layanan Premium Mulai dari Balayage hingga Milbon Jepang

Kesempatan Sekali Semusim di Jakarta

Penunjukan Glen sebagai artist-in-residence di Two Seasons PIK menjadi satu-satunya kesempatan perempuan Jakarta merasakan signature F-Balayage dan precision cut miliknya tanpa perlu terbang ke Kuala Lumpur.

Two Seasons akan mendedikasikan 15 kursi styling dan 5 backwash station khusus bagi takeover ini. Setiap hari dibagi dua sesi: pagi (09.00–14.00) dan sore (14.00–20.00), masing-masing hanya tersedia 7 janji temu.

“Kolaborasi dengan Glen menegaskan komitmen kami menghadirkan keahlian rambut kelas dunia tanpa harus meninggalkan rumah, sekaligus meningkatkan kemampuan tim lewat kerja sama langsung dengan yang terbaik di industri,” kata Janice Subowo, Pendiri Two Seasons Beauty Space.

Dikatakan Janice, divisi Hair Affair Two Seasons sendiri menekankan keunggulan teknik global dengan adaptasi tropis. Para stylist rutin mengikuti pelatihan internasional dan menggunakan sistem pewarnaan berkelanjutan.

Dalam takeover ini, mereka akan mendampingi Glen langsung untuk menyerap placement logic serta alur konsultasi personalnya, transfer pengetahuan yang berlanjut lama setelah hair dryer terakhir dimatikan.

Janice melanjutkan, dalam takeover eksklusif ini, tamu dapat memilih precision haircut langsung oleh Glen Hew, sebuah potongan yang dirancang menyesuaikan keunikan wajah dan gaya hidup atau paket cut-and-color all-inclusive.

Setiap paket warna mencakup konsultasi personal untuk memahami karakter dan preferensi klien, teknik bond-building demi menjaga kesehatan rambut selama proses pewarnaan, serta finishing adaptif iklim tropis yang memastikan warna dan tekstur tetap indah meski terpapar kelembapan Jakarta setiap hari.

Nantinya juga, harga layanan disesuaikan dengan panjang rambut dan kompleksitas pewarnaan, menciptakan pengalaman yang benar-benar personal, tanpa kompromi pada kualitas.

“Ini kesempatan sekali semusim bagi perempuan yang menghargai kelangkaan sekaligus kehalusan. Setiap helai rambut Anda akan ditangani dengan ketelitian artistic, bukan hanya demi tampil cantik, tapi juga untuk merayakan siapa diri Anda,” pungkas Janice.

Baca Juga: Two Seasons Beauty Space Resmi Hadir di PIK, All-in-One Spot Buat Perempuan yang Mau Glowing Maksimal!